Wali Kota Manado, Dr. Ir. GS. Vicky Lumentut, SH, M.Si, DEA terlihat saat membatu Warga |
Lokasi pertama yang ditujuh oleh Wali Kota Komo Luar dan Karame.
Di Karame, Wali Kota mengangkat sampah dan menyetir sendiri mobil pengangkut sampah.
Asisten Pemerintahan dan Kesra, Obrien Franky Mewengkang, anggota DPRD kota Manado James Karinda dan Moris Korah, ketua BKSAUA Kota Manado Pdt. Roy Lengkong dan sejumlah kepala SKPD turut bersama-sama Wali Kota ikut mengangkat sampah.
Selain di Karame, pembersihan sampah pascabencana juga berlangsung di Sumompow dan Mahawu melibatkan bantuan dari TNI-Polri, anggota Dewan, Sat Pol PP.
Banyaknya sampah yang bertebaran di Manado, Pemerintah merasa kekurangan mobil pengangkut sampah dan telah menyewa sejumlah mobil untuk mengakut sampah.
Sampai rumah-rumah ibadah dibersihkan oleh jajaran pemerintah kota Manado yang dibantu oleh TNI-Polri, anggota Dewan, BKSAUA, dan SKPD.
Wali Kota mengharapkan agar kepala lingkungan jangan menahan bantuan untuk masyarakat.
Sumber: fokusmanado.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar